Berita Terkini

Bimbingan Teknis Orientasi PPPK Formasi Tahun 2024 Tahap 1

#temanpemilih, (11/11/2025) Pasca dilantik, sebanyak 6 (Enam) Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) KPU Kota Mataram melaksanakan Kegiatan Orientasi PPPK KPU Kota Mataram Tahun 2024 Periode I dengan skema Massive Open Online Course (MOOC) Tahun 2025.

Kegiatan Orientasi PPPK ini menggunakan metode pembelajaran jarak jauh (PJJ) yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI). Kegiatan yang berlangsung dari tanggal 10 s.d. 26 November 2025 secara daring ini membekali peserta dengan berbagai materi yang disampaikan narasumber oleh Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia (LAN RI) dalam rangka pengembangan kompetensi PPPK.

Harapannya, bekal ini mampu menciptakan atmosfer kerja yang kondusif dan harmonis di lingkungan KPU Kota Mataram, serta memperkuat komitmen pada pelayanan publik yang prima.

#kpumelayani
#kpukotamataram
#orientasipppk

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 22 kali