Sosialisasi Pendidikan Pemilih Pemula di SMP Negeri 11 Mataram
KPU Kota Mataram Ajak Pelajar SMPN 11 Mataram Jadi Pemilih Cerdas Lewat Sosdiklih (Sosialisasi Pendidikan Pemilih) berkelanjutan.
#temanpemilih, (17/10) KPU Kota Mataram terus bergerak mendekatkan diri dengan Pemilih Pemula! Kali ini, tim dari KPU mengunjungi SMPN 11 Mataram untuk menggelar kegiatan Sosdiklih (Sosialisasi Pendidikan Pemilih) berkelanjutan pada hari Jum'at, 17 Oktober 2025.
Kegiatan ini menjadi momen spesial karena dilaksanakan berbarengan dengan proses Pemilihan Ketua & Wakil Ketua OSIS SMP Negeri 11 Mataram Tahun Pelajaran 2025/2026, menjadikannya praktik langsung tentang mekanisme pemilihan yang jujur dan adil! ????️
Kepala Sekolah SMPN 11 Mataram, H. Azizudin menyambut baik kegiatan ini dalam sambutannya.
Selanjutnya, Ibu Dwi Ratnasari selaku Ketua Divisi Perencanaan, Data dan Informasi KPU Kota Mataram memberikan materi sosialisasi mengenai pentingnya menjadi Pemilih Cerdas.
"Kami berharap para pelajar di SMPN 11 Mataram bisa mempraktikkan langsung ilmu kepemiluan saat memilih Ketua OSIS. Ini adalah langkah awal untuk menjadi pemilih yang cerdas dan bertanggung jawab di masa depan," ujar Ibu Dwi Ratnasari.
Turut hadir Sekretaris KPU Kota Mataram, Lalu Agus Suhardiman, Kasubag SDM, Rita Widiastuti bersama Staf SDM.
#kpumelayani
#kpukotamataram