Berita Terkini

AUDENSI DENGAN PENGURUS DPD PPUAD PROVINSI NTB

#TemanPemilih, Mataram, bertempat di ruang Media Center, Selasa 22 Maret 2022, Ketua KPU Kota Mataram, M. Husni Abidin bersama anggota KPU lainnya dan didampingi sekretaris menerima kunjungan pengurus Dewan Pimpinan Daerah Pusat Pemilihan Umum Akses Disabilitas (PPUAD) Nusa Tenggara Barat.  Ketua DPD PPUAD NTB, Bapak Muhammad Yani mengungkapkan bahwa tujuan kunjungannya bersama pengurus DPD PPUAD Wilayah NTB ini adalah dalam rangka silaturahmi untuk mempersiapkan pembentukan pengurus PPUAD tingkat kabupaten/kota di wilayah NTB serta untuk menindaklanjuti hasil Nota Kesepahaman antara KPU RI dengan Pengurus Pusat Pemilihan Umum Akses Disabilitas tentang Peningkatan Partisipasi Penyandang Disabilitas dalam Pemilihan Umum, Pemilihan Gubernur, Bupati dan Walikota sebagai Perwujudan Kesetaraan Hak Politik setiap Warga Negara Indonesia. Pengurus PPUAD NTB yang lain berharap ke depan agar penyandang disabilitas lebih dilibatkan sebagai penyelenggara pemilu Dalam pertemuan ini Bapak M. Husni Abidin menjelaskan bahwa dalam negara demokrasi setiap warga negara memiliki hak yang sama dalam pemilu atau pemilihan, baginya perkumpulan disabilitas seperti PPUAD ini adalah mitra atau stakeholder yg penting bagi KPU Kota Mataram.  Selain itu, beliau berharap perkumpulan disabilitas ini bisa mendata tempat-tempat atau lokasi berkumpulnya penyandang disabilitas agar KPU Kota Mataram bisa menyasar segmen ini sebagai salah satu tujuan penting untuk sosialisasi tahapan Pemilu atau Pemilihan.  Pria yang akrab dipanggil Husni ini mengungkapkan bahwa KPU dari sisi logistik pemilu telah mengakomodir kepentingan disabilitas dan TPS yang dibuat oleh KPU harus dibuat untuk bisa melayani disabilitas, jangan sampai menyulitkan pemilih disabilitas memberikan suaranya di TPS.  Sementara Kepala Divisi Perencanaan Data dan Informasi KPU Kota Mataram Bapak Edy Putrawan, dalam pertemuan ini berharap kesadaran semua pihak termasuk penyandang disabilitas agar aktif mengecek data diri masing-masing apakah telah terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap atau tidak lewat aplikasi Lindungi Hakmu yang telah diperkenalkan oleh KPU RI beberapa waktu lalu.  #KPUMelayani #KPUKotaMataram

SOSIALISASI DAN PENYEGARAN APLIKASI SAKTI

#TemanPemilih, Mataram (23/03) staf subbagian Perencanaan Data dan Informasi KPU kota Mataram mengikuti Zoom Meeting Tentang Sosialisasi Tata Cara Revisi DIPA dan Penyegaran Aplikasi SAKTI Modul Penganggaran yang diadakan oleh Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan Provinsi Nusa Tenggara Barat.  Acara dimulai dengan sharing session tentang Kebijakan Penilaian Kinerja IKPA 2022 dan dilanjutkan dengan Sosialisasi Tata Cara Revisi Anggaran menurut PMK 199/PMK.02/2021 yang disampaikan oleh Moch. Izma Nur Choironi Kepala Bidang PPA 1 Kanwil DJPb Provinsi NTB, sedangkan materi Refreshment SAKTI Modul Penganggaran dibawakan oleh Hj. Purnama Yati dari Kanwil DJPb Provinsi NTB. #KPUMelayani #KPUKotaMataram

"Badan Adhoc Bisakah Terpenuhi 30% Perempuan"

#TemanPemilih, Mataram, Kamis (17/03) Anggota KPU Kota Mataram Divisi Teknis Penyelenggara Pemilu , Bapak Syaifuddin, SH didampingi Kasubbag Teknis Penyelenggara Pemilu, Partisipasi dan Humas beserta staf mengikuti webinar bertema "Badan Adhoc Bisakah Terpenuhi 30% Perempuan".  Acara yang diadakan oleh KPU Provinsi Nusa Tenggara Barat ini, diikuti juga oleh para anggota KPU Kabupaten/Kota se NTB dari Divisi Teknis Penyelenggara Pemilu.  Hadir sebagai pemantik adalah Ibu Yeti Safriati, S.Sos Anggota KPU Kota Bima. Dalam webinar ini diapresiasi juga KPU Kota Mataram yang mampu memenuhi kuota 30% perempuan pada level Badan Penyelenggara Adhoc PPK dan PPS.  #KPUMelayani #KPUKotaMataram #Pemilu2024

ACARA PISAH SAMBUT KEPALA SUBBAGIAN KPU KOTA MATARAM

#TemanPemilih, Mataram, selasa (15/03) suasana akrab dan penuh kekeluargaan menyelimuti acara pisah sambut terhadap 2 (dua) orang kepala subbagian yang telah mengabdikan diri di sekretariat KPU Kota Mataram yaitu Bapak Pratama Adinagara dan Bapak Anggar Kusuma Negara yang pindah tugas ke KPU Kabupaten Lombok Barat dan KPU Kabupaten Lombok Tengah.  Dalam acara ini hadir ketua beserta komisioner, sekretaris dan para kasubbag serta seluruh staf Sekretariat KPU Kota Mataram.  Dalam sambutannya Ketua KPU Kota Mataram, bapak Husni Abidin mengucapkan terima kasih atas pengabdian 2 (dua) orang Kasubbag yang telah bekerja di KPU Kota Mataram serta berpesan kepada para Kasubbag yang baru agar minggu ini cepat menyesuaikan diri dengan apa yang ada di Kota Mataram dan minggu depan bisa langsung bekerja dengan tugas-tugas yang ada.  Sementara itu Sekretaris KPU Kota Mataram Bapak Lalu Agus Suhardiman mewakili sekretariat mengucapkan terimakasih kepada Bapak Anggar dan Bapak Pratama atas dedikasi dan kerjasamanya selama 5 tahun bekerja di KPU Kota Mataram. #KPUMelayani #KPUKotaMataram

= APEL RUTIN KPU KOTA MATARAM =

#TemanPemilih, Mataram, senin (14/03) KPU Kota Mataram melakukan apel pagi rutin yang dipimpin oleh Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM, bapak Sopan Sopian Hadi.  Dalam sambutannya beliau mengucapkan selamat datang kepada para kasubag yang baru dilantik. Beliau juga menambahkan bahwa promosi dan mutasi adalah hal biasa dan berharap jajaran sekretariat agar terus meningkatkan soliditas dan kinerja agar penyelenggaraan Pemilu Tahun 2024 berjalan sukses.  #KPUMelayani #KPUKotaMataram

KPU Kota Mataram Lakukan Penandatanganan Nota Kesepahaman dengan Kementerian Agama Kota Mataram

#TemanPemilih, KPU Kota Mataram melakukan prosesi penandatanganan Nota Kesepahaman dengan Kantor Kementerian Agama Kota Mataram dalam rangka Pemuktahiran Data Pemilih Berkelanjutan dan Pendidikan Pemilih. Kegiatan penandatanganan nota kesepahaman tersebut berlangsung di aula Kantor Kementerian Agama Kota Mataram, Rabu 26/01/2022. Adapun sasaran kerjasama tersebut adalah Data Pemilih Berkelanjutan dan Pendidikan Pemilih pemula yang ada di wilayah Kementerian Agama Kota Mataram khususnya Siswa/Siswi Madrasah Aliyah yang telah duduk di bangku kelas XII serta identifikasi dini pemilih yang menikah dibawah umur. “Kami sangat mendukung program kerjasama ini terkait dengan pemutakhiran data pemilih berkelanjutan dan pendidikan pemilih bahkan KPU Kota Mataram akan melakukan kegiatan pendidikan demokrasi dalam Pemilu dan Pemilihan untuk pemilih pemula sehingga pemilih pemula itu ada wawasan, ada pemahaman konsep yang pas dan tepat yang dimiliki sehingga tidak menjadi orang-orang yang golput ketika ada pesta demokrasi baik itu Pemilu/Pemilihan. Program ini akan kami tindaklanjuti sampai ketingkat Madrasah Aliyah, kami siap berkolaborasi dengan KPU Kota Mataram dalam rangka menyukseskan Penyelenggaraan pesta demokrasi,” Jelas H. Muhammad Amin selaku Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Mataram. Ketua KPU Kota Mataram M. Husni Abidin berterima kasih atas kerjasama yang saat ini telah terbangun antara KPU Kota Mataram dengan Kementerian Agama Kota Mataram terkait data pemilih berkelanjutan dan pendidikan pemilih guna memastikan proses demokrasi yang baik serta meningkatkan kualitas Pemilu dan Pemilihan. "pemilih pemula yang berumur 17 tahun pada saat Pemilu dan Pemilihan nanti merupakan cikal bakal pemilih yang cerdas, pemilih yang berkualitas, oleh karena itu hari ini penandatanganan Nota Kesepahaman ini menjadi penting dalam rangka kolaborasi yang baik dalam mewujudkan pemilih yang mandiri dan menjunjung tinggi keadilan. Amanat Undang-undang bahwa sinergitas antara Penyelenggara dan Stakeholder harus mampu berperan aktif dalam rangka mewujudkan Pemilu dan Pemilihan yang baik dan bermartabat" ujarnya. Kegiatan tersebut ditutup dengan penandatanganan Nota Kesepahaman antara KPU Kota Mataram selaku pihak pertama dan Kementerian Agama Kota Mataram sebagai pihak kedua. #KPUmelayani