Berita Terkini

Agenda Hari Kedua Rapat Koordinasi (Rakor) Layanan Kepegawaian

Agenda Hari Kedua Rapat Koordinasi (Rakor) Layanan Kepegawaian #temanpemilih, (4/11/2025)  Sesi Hari Kedua:  Rakor hari kedua diisi oleh narasumber dari BKN :  1. Direktur Pengembangan Talenta dan Karier ASN, Samsul Hidayat 2. Direktur Kinerja dan Penghargaan ASN, Neny Rochyany 3. Direktur Arsip Kepegawaian Aparatur Sipil Negara, Rury Citra Diani   4. Direktur Pengadaan dan Mutasi ASN, Paulus Dwi Laksono Harjono 5. Kepala Pusat Pengembangan Sistem Rekrutmen, Yani Rosyani 6. Direktorat Kinerja dan Penghargaan ASN, Fuad Kepala Biro Sumber Daya Manusia Sekretariat Jenderal KPU RI, Yuli Hertaty, secara resmi menutup kegiatan Rapat Koordinasi (Rakor) Layanan Kepegawaian pada Senin, 3 November 2025. #kpumelayani #kpukotamataram

KPU Kota Mataram Ikuti Rakor Kepegawaian bersama BKN: Tingkatkan Profesionalisme Pengelolaan ASN

#temanpemilih, (2/11/2025) Komisi Pemilihan Umum Kota Mataram mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Layanan Kepegawaian secara virtual melalui Zoom Meeting, diselenggarakan oleh Sekretariat Jenderal KPU RI. Rakor ini merupakan kolaborasi strategis antara KPU RI dengan Badan Kepegawaian Negara (BKN) dalam rangka penguatan pengelolaan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Sekretariat Jenderal KPU. Pelaksanaan tanggal 2 s.d 4 November 2025. di ikuti Kepala Sub Bagian yang membidangi Sumber Daya Manusia (SDM) dari seluruh Sekretariat KPU Provinsi/KIP Aceh dan Sekretariat KPU/KIP Kabupaten/Kota se-Indonesia. Rakor dibuka secara resmi oleh Kepala Biro Sumber Daya Manusia Sekretariat Jenderal KPU RI, Yuli Hertaty. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan pengelolaan kepegawaian berjalan secara profesional, efektif, dan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku, serta untuk mencapai tujuan sebagai berikut: 1. Koordinasi pengelolaan layanan ASN di Sekretariat KPU. 2. Pembaruan (Update) informasi mengenai aturan kepegawaian terkini. 3. Optimalisasi penggunaan aplikasi My ASN dan aplikasi kepegawaian lainnya untuk mendukung layanan kepegawaian yang prima. Sesi Hari Pertama: Paparan dari Pejabat Tinggi BKN Rakor hari pertama diisi oleh dua narasumber dari BKN,  1. Sekretaris Utama BKN, Hj. Imas Sukmariah. Tema : Peran dan Produk Layanan BKN dalam Manajemen ASN dan Program Strategis Pengawasan dan Pengendalian melalui I-Mut. 2. Sekretaris Deputi Bidang Sistem Informasi dan Digitalisasi Manajemen ASN, Jumiati. Tema : Tugas, Fungsi, dan Peran BKN dalam Digitalisasi Manajemen ASN. Pengelolaan SDM yang profesional sangat krusial dalam mendukung integritas dan kinerja KPU. Rakor ini diharapkan dapat menyelaraskan pemahaman dan implementasi kebijakan kepegawaian di seluruh tingkatan KPU. #kpumelayani #kpukotamataram

Apel Pagi Rutin KPU Kota Mataram - 3 November 2025

#temanpemilih, (03/11) Kegiatan rutin Apel Pagi KPU Kota Mataram yang dilaksanakan di halaman Kantor KPU Kota Mataram. Pembina Apel pagi oleh Ketua Divisi Perencanaan, Data, dan Informasi Kota Mataram, Dwi Ratnasari Yulianingsih S, yang menyampaikan pembahasan mengenai Zona Integritas dan Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB). Pemimpin Apel oleh Kepala Subbagian Perencanaan, Data, dan Informasi, Aprilia Irma Prihatini. Seluruh Pegawai hadir mengikuti apel pagi Senin, 03 November 2025. #kpumelayani #kpukotamataram

Uji Kompetensi Jabatan Fungsional Tahun 2025 - 31Oktober 2025

Uji Kompetensi Jabatan Fungsional Tahun 2025 - 31Oktober 2025 #temanpemilih, (31/10/2025) Sekretariat KPU Kota Mataram hari ini telah mengikuti kegiatan Uji Kompetensi Perpindahan Jabatan Fungsional Penata Kelola Pemilu di kantor KPU Kota Mataram pada hari Jum'at, 31 Oktoner 2025. Kegiatan ini merupakan bagian dari peningkatan kualitas sumber daya manusia di lingkungan KPU, yang diselenggarakan oleh Sekretariat Jenderal KPU RI.   Sebanyak 7 (tujuh) staf  antara lain 6 staf sekretariat KPU Kota Mataram dan 1 staf sekretariat KPU kabupaten Paniai Provinsi Papua tengah ikut dalam proses uji kompetensi ini. Uji kompetensi bertujuan untuk memastikan kompetensi dan profesionalisme staf yang akan menempati Jabatan Fungsional Penata Kelola Pemilu di Sekretariat KPU Provinsi/KIP Aceh dan Sekretariat KPU/KIP Kabupaten/Kota Tahun 2025. Turut hadir memantau jalannya kegiatan Sekretaris KPU Kota Mataram dan pelaksanaan kegiatan diawasi langsung oleh Sub Bagian Kepegawaian untuk menjamin seluruh tahapan berlangsung tertib, objektif, dan sesuai dengan ketentuan yang berlaku. #kpumelayani #kpukotamataram

Rapar Koordinasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan -31 Oktober 2025

#temanpemilih, (31/10/2025) Ketua divisi Perencanaan data dan informasi KPU Kota Mataram, Dwi Ratnasari Yulianingsih S, Kasubag Perencanaan data dan Informasi KPU Kota Mataram, Aprilia Irma Prihatini beserta staf mengikuti Rapat Koordinasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan melalui daring dengan KPU Provinsi NTB.  Kegiatan ini dilaksanakan secara berkala setiap minggunya untuk menyimak arahan dari Pimpinan KPU Provinsi NTB, ibu Zuriati selaku Wakil Divisi Perencaan dan Data dalam  rangka validasi data  pada proses pencoklitan dan penelitian terbatas pemutakhirkan  data pemilih berkelanjutan di Triwulan 4 tahun 2025. #kpumelayani #kpukotamataram

Rapat Evaluasi Pembangunan Zona Integritas (ZI) Lingkup KPU Kabupaten/Kota Se-NTB

#temanpemilih, (29/10/2025) KPU Kota Mataram, mengikuti Rapat Evaluasi Pembangunan Zona Integritas (ZI) Lingkup KPU Kabupaten/Kota Se-NTB, melalui zoom meeting pada rabu, 29 Oktober 2025 Kegiatan ini diikuti oleh Ketua dan Anggota KPU Kota Mataram, Sekretaris KPU Kota Mataram serta Kepala Subbagian yang membidangi Hukum, pada KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota Se-NTB. Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Ketua KPU Provinsi NTB, Muhammad Khuwalid dan dihadiri oleh Anggota KPU Provinsi NTB serta jajaran sekretariat KPU Provinsi NTB.  Rapat evaluasi ini mengidentifikasi kekurangan, memberikan catatan, dan rekomendasi perbaikan, serta memperkuat komitmen pimpinan (Komisioner dan Sekretariat) dan seluruh jajaran dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih, bebas korupsi, dan peningkatan kualitas pelayanan publik yang prima. #kpumelayani #kpukotamataram